Thursday, April 18, 2013


Musim Baru Bersama Anak-Anak Baru!

Tim U-9  @ friendly game vs Damar Sakti Denpasar. 
Sebuah kehormatan bagi saya JJJ untuk menangani banyaknya anak-anak usia dini  yang baru tergabung di SSB Putera Pemenang Bali dan membentuknya menjadi amunisi tim kelompok umur baru di SSB ini yang siap berpartisipasi dalam sebuah kejuaraan atau turnamen sepakbola kategori anak di masa yang akan datang J. Akhir-akhir ini SSB kami banyak di serbu anak-anak kecil dari berbagai banjar yang berada di wilayah Kuta selatan baik mereka putra lokal maupun putra warga pendatang. Mereka sangat antusias menjadi bagian dalam SSB Putera Pemenang Bali untuk berlatih bersama-sama dan bersosialisasi ria dengan kenalan baru sambil menendang-nendang bola. Staf dan penguruspun sangat sigap, tanggap dan cepat menempatkan saya sebagai “head coach” kelompok anak-anak yang kisaran umurnya 5 th – 9 th ini, alasannya mengapa? Yang pasti adalah karena saya belum mampu melatih anak-anak usia lain yang lebih tua daripada mereka di SSB ini  :P lol.

Berlatih bersama mereka adalah waktu yang menyenangkan…tapi kadang-kadang melelahkan…tapi juga waktu yang menghibur diri saya, banyaklah kejadian lucu yang terjadi seperti di tengah latihan salah satu anak minta ijin untuk pipis dan imbasnya mempengaruhi anak-anak lain untuk pipis bersama di semak-semak pinggir lapangan maka stoplah latihan untuk sementara waktu yang tidak sesuai dengan rundown latihan yang  telah disusun, adapun kejadian lain yang ada unsur berteologianya yaitu salah satu anak pada saat game membiarkan "dengan sengaja"  lawannya untuk menguasai bola dan melewatinya, ketika ditanya mengapa kamu tidak mengambil bola dari lawanmu? Dengan muka serius si anakpun menjawab: “Kan Tuhan bilang kalau mengambil itu sama dengan mencuri, kalau kita mencuri itukan dosa” J. Hmmmm…betul sekali nak kalau mencuri itu dosa, jadi biarkan saja lawanmu menguasai bola sepenuhnya dan kasihilah mereka seperti kamu mengasihi dirimu sendiri J.

Sungguh saya menikmati pekerjaan ini! Sayapun sedikit banyak belajar tentang dunia mereka dan tahu dengan pasti ini mendatangkan kebaikan buat saya…memperlengkapi saya untuk deal dengan anak-anak usia dini sebelum nantinya mengurus dan merawat anak-anak dari buah hati cinta saya J..one step closer huh J. Anak-anak adalah pribadi unik yang merupakan calon-calon pemimpin hebat masa depan….Mari bersama kita cintai dan didik mereka dengan segenap hati! Tidak peduli anak siapa saja mereka yang pasti mereka layak mendapatkan hak untuk di kasihi kita semua!

 

Children Are….

Amazing, Acknowledge Them.

Believable, Trust Them.

Childlike, Allow Them.

Divine, Honour Them.

Energetic, Nourish Them.

 

Fallible, Embrace Them.

Gifts, Treasure Them.

Here Now, Be With Them.

Innocent, Delight With Them.

 

Joyful, Appreciate Them.

Kind Hearted, Learn From Them

Lovable, Cherish Them.

Magical, Fly With Them.

 

Noble, Esteem Them.

Open Minded, Respect Them.

Precious, Value Them.

Questioners, Encourage Them.

 

Resourceful, Support Them.

Spontaneous, Enjoy Them.

Talented, Believe In Them.

Unique, Affirm Them.

 

Vulnerable, Protect Them.

Whole, Recognise Them.

Xtraspecial, Celebrate Them.

Yearning, Notice Them.

Zany, Laugh With Them.

 

Meiji Stewart

No comments:

Post a Comment